Terong salah satu jenis tanaman yang khasiat buahnya begitu banyak. Orang menggemarinya sebagai bahan untuk masakan. Serta makanan lain yang diolah sedemikian rupa untuk diambil manfaat besarnya. Kandungan nutrisi atau zat penting dalam tubuh membuat terong dincar orang. Daripada Anda harus keluar untuk membelinya. Jauh lebih baik kalau ditanam sendiri. Anda bisa puas karena terong bersih dari peptisida. Saat membutuhkannya, Anda tinggal petik saja. Langkah menanam terong tidak sulit. Pertama yang harus dilakukan berupa pemilihan bibit unggul. Bibit terbaik dan berkualitas biasanya memiliki ciri: kadar airnya cukup, benih bersih dan mengkilat, bentuk, warna, serta ukuran sama. Benih tidak dicampur dengan yang buruk. Kekuatan untuk tumbuh cepat.
Setelah benih telah tersortir, Anda bisa segera move ke penyiapan media untuk penanaman. Karena media tanam itu berpengaruh besar terhadap tumbuh kembang benih menjadi sempurna. Sehingga perlu dipersiapkan secara benar. Anda dapat memakai polybag atau pot yang mana keduanya telah dilubangi pada bagian dasar. Ukuran dari dua media tersebut pilih yang besar. Tanah gembur dapat Anda masukkan ke dalam pot. Lalu tanah tersebut dicampur memakai padi sekam. Perbandingan keduanya umumnya 1:1. Dua tahapan berupa pemilihan bibit dan menyiapkan media terpenuhi. Selanjutnya Anda bisa melakukan penyemaian benih. Sebelum ditaruh di media tanam, sebaiknya benih direndam pada air hangat dengan durasi waktu 15 menit. Anda buat lubang tipis memakai jarak minin 1 cm. Lubang ini dibuat di atas campuran tanah dan sekam. Setelah terbentuk lubang segera masukkan benih dalam lubang tersebut. Kalau sudah masuk semua segerab tutup benih dengan campuran tanah dan sekam. Lalu tepuk perlahan supaya tingkat kepadatannya tercapai. Setelah itu lakukan penyiraman rutin pagi dan sore.
Saat menanam benih dalam media tanam, jangan lupa untuk meletakkan pada area yang cukup terpapar sinar matahari. Nah, kalau sudah mencapai satu bulan biasanya benih berubah jadi kecambah. Anda dapat memindahkan ke media tanam yang lebih besar lagi. Supaya pertumbuhan tanaman maksimal. Itulah tadi cara mudah menanam terong. Semoga bermanfaat untuk Anda dan bisa segera dicoba. Saat panen tiba Anda bebas mengambilnya untuk disantap dengan pengolahan yang tepat,supaya zat penting tidak hilang.