Cuaca yang semakin tahun semakin panas mau tak mau memang membuat kebanyakan orang mulai memikirkan penggunaan AC di rumah. Dengan teknologi yang semakin canggih, fitur yang ditawarkan pun semakin lengkap membuat orang rela menebus perangkat ini.
Ditambah lagi bahan dan alat untuk mendukung pemasangan juga semakin mudah didapat membuat orang bahkan berani memasang unit sendiri di rumah berbekal pengetahuan yang dirasa cukup. Salah satunya karena harga armaflex yang terjangkau, begitu pula dengan perlengkapan lain.
Hal yang Perlu Diperhatikan pada Pemasangan Unit Indoor dan Outdoor
Memasang AC sendiri mungkin bisa saja untuk Anda kerjakan sendiri tanpa memanggil jasa teknisi. Meskipun biasanya pemasangan merupakan fasilitas dari toko yang menjual AC, namun ada kalanya pengguna harus memberanikan diri untuk memasang unitnya sendiri. Bagitu pula dengan Anda yang mungkin saat ini harus memasang AC sendiri karena baru pindahan atau mendapat barang second dan sebagainya.
Nah, sebelum mulai merakit AC tersebut, ada baiknya Anda mengetahui beberapa hal terkait pemasangan AC agar mendapatkan hasil optimal dan perangkat lebih awet. Hal ini meliputi apa saja yang perlu dihindari dan bagaimana cara pemasangan yang tepat.
Hal yang perlu dihindari saat pemasangan AC antara lain;
- Gas-gas yang mudah terbakar, utamanya pada ruang tertutup tanpa ventilasi yang memadai
- Salinitas yang tinggi pada udara karena dapat memicu korosi dan sebagainya
- Adanya ceceran oli mesin atau cairan lain yang mudah terbakar
- Suatu kondisi lingkungan spesifik yang dapat memicu risiko
Agar unit AC yang Anda gunakan memberikan hasil yang optimal maka ada beberapa hal yang sebaiknya diperhatikan pada saat pemasangan, antara lain
Tips pemasangan Unit AC Indoor
- Tempatkan AC indoor membelakangi pintu masuk dengan tujuan agar udara dingin tidak banyak terbuang saat pintu masuk dibuka-tutup.
- Hindari memasang AC indoor tepat di atas alat elektronik seperti TV, komputer dan sebagainya untuk menghindari adanya tetesan air pada saat pemasangan, maintenance atau bahkan saat terjadi gangguan.
- Hindari pemasangan AC indoor yang langsung mengarah ke pemakai.
- Tentukan layout ruangan dengan baik sehingga Anda bisa menentukan jalur jaringan agar proses instalasi menadi lebih mudah tanpa harus merusak interior ruangan.
- Berikan jarak setidaknya 15 cm dari atap plafon untuk memberikan sirkulasi udara yang cukup.
- Tempatkan AC indoor setidaknya di ketinggian 2,5 meter agar tidak terjangkau oleh anak kecil.
- Pastikan dinding mampu menopang berat AC indoor, utamanya pada dinding berbatako.
- Utamakan tempat dengan posisi yang paling mudah sehingga perkabelan ke unit outdoor menjadi lebih mudah dan tekukan pipa AC dapat diminimalkan.
- Pastikan area pemasangan memiliki luas yang cukup agar proses bongkar pasang chasing AC menjadi lebih mudah.
- Pastikan pula aliran pembuangan air dari indoor AC dalam kondisi yang baik untuk mencegah air tersebut meluap ke dalam unit.
Tips Pemasangan Unit AC Outdoor
- Pastikan posisi AC outdoor sudah benar, jangan sampai terbalik yang dapat merusak unit.
- Pastikan tempat untuk unit tersebut memiliki ventilasi yang cukup, kering, terhindar dari terik matahari, tidak berada di jalur keluar masuk orang, tidak mengganggu tetangga, cukup jauh dari jendela dan memudahkan proses penyambungan pipa.
- Posisikan agar unit dapat membuang udara dengan mudah sehingga udara panas tidak masuk ke dalam ruangan.
- Berikan jarak yang cukup untuk keperluan perawatan AC nantinya.
- Pastikan pula brancket yang menyangganya cukup kuat untuk menopang bobot unit outdoor.
- Lakukan trapping jika posisi unit outdoor lebih tinggi dibanding indoor untuk mencegah oli terlalu banyak mengalir pada pipa refrigerant.
Pergunakan Pembungkus Pipa untuk Menekan Risiko Kerusakan
Pada saat pemasangan AC, tak menutup kemungkinan terjadi suatu kesalahan. Utamanya pada saat menangani pemipaan. Inilah mengapa beberapa produk pipa AC dilengkapi dengan lapisan pelindung dari gesekan, benturan hingga sayatan yang dapat menyebabkan pipa menjadi bocor atau bahkan rusak. Tentunya Anda harus berhati-hati dan merencanakan pemipaan dengan seksama sebelumnya.
Untuk mencegah kerusakan pada pipa, pergunakan lapisan armaflex yang mampu memberikan proteksi yang cukup terhadap berbagai kontak fisik. Apabila pipa tidak dilindungi, maka kontak fisik pada saat pemasangan maupun pada saat penggunaan yang terjadi secara berulang seperti halnya getaran dari sistem pipa dapat membuat pipa AC menjadi lecet hingga bocor.
Armaflex ini dibuat menggunakan bahan dengan sifat isolasi yang efektif untuk sistem pendinginan dan pemanasan. Struktur sel hermatic tertutup akan membentuk suatu lapisan kedap air dan menjadi penghalang untuk uap yang baik. Lapisan armaflex ini dapat digunakan untuk perangkat dengan rentang -40 derajat Celcius hingga 105 derajat Celcius.
Lapisan pembungkus pipa ini juga disebut tahan terhadap sinar ultraviolet. Sehingga ideal untuk penggunaan unit outdoor. Bahan armaflex antara lain CFC, klorin juga serat bebas yang tidak menyebabkan alergi pada kulit. Harga armaflex yang terjangkau untuk menawarkan fleksibilitas produk yang terbilang sangat baik memudahkan proses instalasi menjadi lebih cepat dan mudah tidak mudah sobek bahkan untuk penanganan kasar atau kondisi lokasi yang sulit sekalipun.
Demikianlah beberapa tips yang bisa layak untuk Anda pertimbangkan jika ingin memasang unit AC sendiri di rumah. Harga jual armaflex lembaran ini juga bisa dikatakan sangat terjangkau baik di toko sekitar lokasi Anda maupun di marketplace online. Dengan demikian proses pemasangan akan menjadi lebih mudah dan aman agar perangkat AC menjadi lebih awet dan tetap optimal.