Penyebab Dan Cara Mengatasi Speaker Laptop Sember

Ada banyak jenis kerusakan yang bisa terjadi di laptop yang kamu pakai. Salah satunya adalah speaker laptop sember atau mengeluarkan suara yang pecah atau tidak semestinya.

Karena speaker di laptop menjadi salah satu hardware yang cukup sering dipakai, mau tidak mau kamu harus segera memperbaikinya. Supaya speaker di laptop bisa digunakan seperti normal kembali.

Pertanyaannya, apakah bisa speaker laptop sember atau suaranya pecah diperbaiki kembali. Tentu saja bisa asalkan dalam kondisi tertentu, misalnya tidak ada kerusakan di speaker tersebut. Selengkapnya bisa cek artikel ini.ย ย 

Kenapa Speaker Laptop Sember?

Masalah speaker laptop menjadi sember, tentunya tidak bisa terjadi begitu saja. Karena pada dasarnya, masalah ini bisa terjadi karena disebabkan oleh beberapa hal yang membuatnya menjadi seperti itu.

  • Beberapa faktor yang membuat laptop speaker menjadi sember, seperti:
  • Meningkatkan volume secara tinggi (ukuran maksimal) dalam durasi waktu yang lama
  • Terdapat kotoran di speaker laptop
  • Terjadi benturan sehingga posisi speaker tergeser
  • Terjadi kerusakan speaker

Untuk masalah lain selain kerusakan, umumnya masih bisa untuk diperbaiki. Tapi kalau speaker sudah rusak, tentunya sudah tidak bisa diperbaiki tapi masih bisa solusi lain untuk mengatasinya.

Cara Mengatasi Speaker Laptop Sember

Dalam mengatasi speaker laptop sember ini biasanya memungkinkan untuk kamu harus membongkar laptop. Tapi kalau kamu tidak bisa, maka dapat dikonfigurasi lewat pengaturan speaker yang ada di laptop.

Supaya lebih jelas, langsung lihat saja beberapa cara mengatasi speaker laptop sember berikut ini:

1. Matikan Speaker yang Sember

Pertama, kamu bisa mematikan speaker laptop yang sember. Secara umumnya, speaker laptop berada di dua sisi, yaitu kiri dan kanan.

Nah kalau salah satu saja speaker yang sember, kamu bisa matikan. Sehingga yang aktif nanti hanya satu speaker saja yang masih normal.

Panduan mematikan speaker yang sember bisa kamu lihat di bawah ini:

  1. Klik kanan icon Speaker yang ada di taskbar.
  2. Kemudian pilih Open Video Mixer.
  3. Lalu klik gambar Speakers.
  4. Akan muncul Speakers Properties nantinya.
  5. Klik tab Levels terlebih dulu.
  6. Selanjutnya klik tombol Balance.
  7. Terakhir, atur Speaker diantara sisi dan kanan. Kamu bisa matikan sisi speaker yang sember.
  8. Selesai.

Coba tes dengan memainkan video atau musik di laptop. Kalau terasa speaker malah error, misalnya sebelumnya mematikan sisi laptop yang kiri, kamu bisa ganti untuk mematikan yang kanan. Tapi speaker yang kiri volumenya ditingkatkan terlebih dulu.

2. Bersihkan Speaker Laptop

Sumber: https://pixabay.com/id/photos/ram-komputer-bagian-perangkat-keras-893259/

Laptop yang jarang dibongkar sangat berisiko didalamnya banyak terdapat kotoran yang menumpuk seperti debu. Debu ini tentunya bisa menempel di sela-sela speaker sehingga bisa membuatnya menjadi sember.

Bahkan, dilansir dari Uplotify.id, kalau debu di speaker tersebut dibiarkan nantinya dapat membuat masalah laptop tidak ada suara.

Oleh karena itu, kalau kamu bisa membongkar laptop yang dimiliki sebaiknya dicoba saja. Lalu bersihkan semua komponen di laptop, terutama di bagian speaker.

Setelah membersihkannya, kamu bisa coba tes speaker tersebut. Kalau masih sember, tandanya ada kerusakan pada speaker laptop kamu.

3. Bawa ke Tempat Service

Sedangkan kalau kamu tidak bisa membongkar laptop, membawanya ke tempat service bisa menjadi pilihan yang tepat. Karena kamu akan mendapatkan jawaban pasti, apakah speaker tersebut bermasalah akibat kerusakan atau yang lainnya.

Misalnya speaker sudah rusak, disarankan untuk menggantinya saja dengan yang baru. Supaya speaker internal di laptop kamu bisa berfungsi kembali.

Untuk kisaran harga ganti speaker, sekitar Rp. 100.000 sampai Rp. 700.000 tergantung spesifikasi speaker yang dipakai.

4. Menggunakan Speaker Eksternal

Sumber: unsplash.com/photos/u8-QI4tRES0

Terakhir, kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan speaker eksternal. Sehingga kalau ingin memainkan musik atau video, bisa mendengarkannya lewat speaker eksternal ini.

Alasannya karena speaker eksternal memiliki harga yang lebih murah. Tapi ada juga beberapa yang mahal, tergantung dari spesifikasi produk yang kamu inginkan.

Kisaran harga speaker eksternal, mulai dari Rp. 50.000 sampai dengan Rp. 600.000.

Speaker laptop sember memang cukup meresahkan. Terutama untuk kamu yang sering memakai laptop untuk kebutuhan mendengarkan musik atau menonton film.

Dengan masalah ini, tentunya membuat aktivitas tersebut jadi cukup terganggu. Karena suara yang dihasilkan menjadi sangat buruk.

Baca juga:

bagaimana panel surya dapat digunakan untuk arus ac